22 April 2015

Random

Pada akhirnya saya harus kembali menyadari bahwa segala sesuatu itu memang harus didasari oleh hati, harus dikerjakan sepenuh hati, dan harus dihayati. Termasuk menulis! Ya, sudah lama rasanya saya menjadi penulis kambuhan, mulai mencoba membangkitkan kembali semangat yang luntur dengan mengikuti berbagai event menulis, berharap dengan begitu jari-jemari ini akan kembali lincah menuangkan atau menorehkan kata-kata unik nan ajaibnya. 

Tapi saya lupa bahwa menulis itu membutuhkan passion, bukan hanya bertumpu pada kekuatan pikiran dan permainan kata-kata saja. Saya lupa, kalau saya memang tidak bisa menulis dengan setengah hati. Apa pun yang saya tulis karena "terpaksa" hanya agar saya bisa aktif lagi di dunia menulis (blog) ini, tetap saja akan menjadi tulisan yang setengah garing atau bahkan benar-benar garing seutuhnya. Ada terselip banyak esensi yang tidak dimengerti karena passion-nya hilang dan timbul secara random. Nah! Apa pula yang saya ucapkan ini, mulai terlihat bukan ke-random-annya ada dimana? :D

Bahkan membaca pun sudah jarang saya lakukan, jangankan membaca, membeli buku saja sudah sangat jarang T____T Mengeluh memang tidak akan menyelesaikan masalah! Bahkan meratap pun tidak akan mengembalikan semangat membara yang dulu saya punya. Tapi saya masih memiliki hati yang terikat kuat pada dunia menulis ini, saya masih menganggap bahwa saya adalah seorang penulis, apa pun jenis dan tipe saya (meskipun masih menjadi penulis amatir dan kambuhan), saya masih memiliki niat untuk menghidupkan kembali blog-blog yang saya miliki sesuai dengan misinya.

Tidak mudah memang, tapi tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini bila kita mau berusaha mencoba mengerjakannya kan? :) Senang rasanya masih memiliki sedikit rasa optimis ^^


-220415-

1 komentar:

Unknown mengatakan...

tetap semangaaat ngeblognya yaa jangan males2 :D

Posting Komentar

ShareThis